Headr Adds

Headr Adds

Resmikan Kantor Baru MWCNU Dampit, HM Sanusi Berikan Nasehat Penting

Dok. Prokopimkabmalang

ansordampit.com - Selasa (28/01/25) HM Sanusi hadiri acara Peringatan Harlah NU ke - 102, Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW dan Grand Opening Kantor Bersama Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Dampit di Belakang Kantor Polsek Kecamatan Dampit Jl. Mamenang Kelurahan Dampit. 

Kegiatan ini diramaikan dengan kegiatan Jalan Sehat yang diikuti oleh Seluruh Kader Nahdliyin Se-Kecamatan Dampit dan masyarakat sekitar. 

Didepan Peserta Jalan Sehat, Sanusi sangat mengapresiasi baik dengan terselenggaranya acara tersebut. selain untuk menjaga kesehatan tentunya diharapkan dapat membawa kebahagiaan terhadap masyarakat Dampit khususnya. 

Semoga setelah mengikuti acara Jalan sehat ini, panjenengan semua bisa mendapatkan kebahagiaan dan kesehatan" Ucap Sanusi. 


 

HM Sanusi juga mengapresiasi atas diresmikannnya acara Grand Opening Kantor MWCNU Kecamatan Dampit. Sanusi berharap agar Para Pengurus dapat memberikan dampak yang baik dalam mengembangkan sayap-sayap keagamaan utamanya sosial masyarakat, dijadikan tempat untuk mengumpulkan dan melahirkan ide-ide positif, dan sebagai tempat bersilahturahmi. 

Dengan Dibukanya Kantor ini, saya berpesan pada seluruh pengurus MWCNU agar senantiasa menjadikan Kantor ini sebagai tempat melahirkan ide-ide positif, sebagai tempat silahturahmi, dan tentunya dijadikan pusat pengembangan keagamaan" Ucap Sanusi pada sambutannya. 

Selain dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Malang, Kegiatan ini juga dihadiri oleh PCNU Kabupaten Malang yang diwakili oleh Dr. Umar Usman, Muspika Kecamatan Dampit dan Pengurus MWCNU beserta jajarannya.


Penulis : Ali Rofik

Posting Komentar

0 Komentar